Minggu, 20 September 2015

Wisuda Abal-abal di Pondok Cabe, Bukan Wisuda UT

Minggu, 20 September 2015 12:27 | Oleh : Andriyansah | PDF | Cetak | Email
KOPI, Pondok Cabe, Tangerang Selatan-Sepertinya Kementerian Riset, Tekonologi dan Pendidikan Tinggi tidak main-main untuk memberantas perguruan tinggi abal-abal, seperti yang dikabarkan bahwa pihak Kementerian Ristek Dikti menggerebek Wisuda yang dilakukan di Pondok Cabe Sabtu (19/9) yang lalu. Universitas TerbukaKegiatan wisuda tersebut dilakukan oleh Yayasan Aldiana Nusantara di Gedung Serba Guna Pondok Cabe. Gedung Serba Guna tersebut memang biasanya disewakan untuk umum masih berada di area Universitas Terbuka (UT). Wisuda tersebut dilaksanakan nyaris tidak ada aktivitas rutin UT karena bertepatan hari libur kerja. Rektor Universitas Terbuka Prof. Ir. Tian Belawati, M.Ed., Ph.D melalui Dekan Fakultas Ekonomi Drs. Moh Muzammil, MM yang dihubungi KOPI Minggu (20/9) via telephone selularnya menegaskan bahwa wisuda yang diadakan dilingkungan UT kemarin Sabtu 19 Sepertember 2015 itu bukanlah wisuda yang diselenggarakan oleh pihaknya (Universitas Terbuka-Red) melainkan pihak yang menyewa gedung milik UT. Lebih lanjut Muzammil menyebutkan bahwa UT merupakan perguruan tinggi resmi yang didirikan Pemeritah melalui Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 41 Tahun 1984 dengan menggunakan sistem pembelajaran jarak jauh. Sistem Pembelajaran tersebut dapat dilakukan secara On line maupun tatap muka dengan bantuan Tutor yang sudah dilatih, "jadi kalaupun kami melaksanakan wisuda nantinya, bukanlah wisuda abal-abal", jelasnya.(sah) Sumber: http://www.pewarta-indonesia.com/berita/pendidikan/17379-wisuda-abal-abal-di-pondok-cabe-bukan-wisuda-ut.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar